sewamobillombok.id, Mataram – Menantang. Itulah kesan pertama yang dilontarkan para peserta BRI Mekaki Marathon 2017, di kawasan Pantai Mekaki, Sekotong, Lombok Barat, NTB, Ahad, 30 April 2017. “Ini bukan marathon biasa, banyak tanjakannya,” kata artis Wulan Guritno, sesaat setelah menyelesaikan lari kelas 5 kilometer.
Hudi Ertanto, salah seorang karyawan perusahaan swasta di Mataram juga mengakui menantangnya medan Pantai Mekaki yang menjadi lokasi BRI Mekaki Marathon 2017.
“Jalur yang dipakai sangat menantang, tanjakan setan, turunan genderuwo,” kata Hudi.
Meskipun demikian, kelelahan para peserta akan terbayar dengan indahnya pemandangan di sepanjang jalur yang mereka lalui, berupa pantai berpasir puntih dan gugusan bukit hijau yang menyejukkan mata. Beberapa jurang yang cukup terjal memang menjadi tantangan tersendiri bagi pelari.
“Meskipun medannya berat, tapi terbayar dengan pemandangannya yang indah,” ujar Wulan Guritno.
BRI Mekaki Marathon adalah even marathon yang pertama kali di gelar di wilayah Teluk Mekaki, Sekotong, Lombok Barat. Tak kurang dari 2.500 peserta dalam dan luar negeri ambil bagian dalam marathon ini. Beberapa peserta luar negeri yang hadir antara lain berasal dari Jerman, Malaysia, Italia dan Inggris.
Ada empat katagori yg dilombakan masing-masing 42kilometer, 21 kilometer, 10 kilometer dan 5 kilometer. BRI Mekaki Marathon 2017 diharapkan akan menjadi ajang wisata olah raga tahunan di Lombok Barat di tahun-tahun mendatang.